18 Maret 2013

Webcam Menggunakan VB6

Selamat Pagi… :)
Di pagi yang cerah dengan cuaca yang bersahabat ini sya akan membagikan sedikit ilmu mengenai bagaimana membuat software webcam sederhana menggunakan vb6. Baiklah dengan tidak memperpanjang muqaddimah lagi (hhee,,,) langsung saja kita buat.

Seperti sudah kita ketahui bahwa webcam adalah salah fitur yang dimiliki oleh komputer atau bahkan hampir semua laptop mempunyai fitur yang sangat berguna sebagai kamera untuk mengambil foto atau video, tetapi jika laptop kita sudah dilengkapi dengan webcam dan drivernya tetapi gak ada software untuk membukanya sama saja dengan tidak ada, karena kita tidak akan bisa mengambil gambar atau video seperti halnya yg saya jelasin diatas, oleh karna itu dari pada kita mendownload software yang langsung tinggal pakai, mengapa kita tidak coba untuk membuatnya ??? hheehe,, itung2 nambah ilmu pengetahuan. 

Baiklah, hal pertama untuk membuat software webcam ini adalah software Microsoft visual basic 6.0. buka software vb6 dan pilih standard.exe  aja, selanjutnya buat tampilan sederhana seperti dibawah ini:
Atur properties masing2 komponen seperti dibawah ini :
Klik pada tombol Keluar, masukkan code dibawah ini :        
Unload Me
Klik tombol Foto, masukkan code di bawah ini :
Timer1.Enabled = False
pic1.Picture = pic1.Image
CommonDialog1.Filter = "Gambar(*.jpg)|*.jpg"
CommonDialog1.ShowSave
SavePicture pic1.Picture, CommonDialog1.FileName
MsgBox "gambar Tersimpan !", vbInformation, "Sukses"
Timer1.Enabled = True
Klik timer1, masukkan code dibawah ini:
  DoEvents
  SendMessage mCapHwnd, AMBIL_FRAME, 0, 0
    SendMessage mCapHwnd, COPY, 0, 0
    pic1.Picture = Clipboard.GetData
    Clipboard.Clear
Masuk lagi pada area coding dan masukkan code dibawah ini sebagai variable global :
'DEKLARASI WEBCAM
'========================================================================
Private Declare Function SendMessage Lib "user32" Alias "SendMessageA" (ByVal hwnd As Long, ByVal wMsg As Long, ByVal wParam As Long, lParam As Any) As Long
Private Declare Function capCreateCaptureWindow Lib "avicap32.dll" Alias "capCreateCaptureWindowA" (ByVal lpszWindowName As String, ByVal dwStyle As Long, ByVal X As Long, ByVal Y As Long, ByVal nWidth As Long, ByVal nHeight As Long, ByVal hwndParent As Long, ByVal nID As Long) As Long

Private mCapHwnd As Long

Private Const HUBUNG As Long = 1034
Private Const PUTUS As Long = 1035
Private Const AMBIL_FRAME As Long = 1084
Private Const COPY As Long = 1054
Masukkan fungsi dibawah ini kedalam program nya :
Sub Kamera_Mulai()
mCapHwnd = capCreateCaptureWindow("WebcamCapture", 0, 0, 0, pic1.Width, pic1.Height, pic1.hwnd, 0)
DoEvents
SendMessage mCapHwnd, HUBUNG, 0, 0
End Sub

Sub Kamera_Berhenti()
DoEvents: SendMessage mCapHwnd, PUTUS, 0, 0
End Sub
Jika sudah siap semuanya, silahkan disimulasikan dengan menekan tombol play atau menekan shortcut F5.

Demikian tutorial singkat ini, semoga bermanfaat amiin,..
Bagi yang ingin mendownload langsung program nya silahkan kesini.

1 Tanggapan:


  1. Kepedulian Kepada Sesama

    Sudah Banyak Kita Melihat
    Tapi Semua Terasa Sirna
    Sudah Banyak Kita Mengerti
    Tapi Sedikit Yang Kita Pahami

    Kemilau Harta Melimpah Ruah
    Justru Hati Kian Gelisah
    Hanya Orang Suka Bersedekah
    Hidup Jadi Makin Barokah

    Harta Hanyalah Titipan
    Pada Saatnya Pasti Dikembalikan
    Mengapa Tidak Dikeluarkan
    Agar Hidup Terselamatkan


    <<=0=>>

    Bank DKI
    No Rekening : 50323030085
    a/n : Setiawan Budiarto

    BalasHapus